Monday 25 May 2015

Cara Mengaktifkan Telnet di Windows

xixihi, Haloo sobat.
ketemu lagi sama saya Nuenomaru, kali ini simak dengan baik ya.
Sesuai dengan judul thread kali ini.
curcol dikit, Jadi pagi ini nue membutuhkan akses telnet ke modem Speedy untuk mengetahui username dan passwordnya, dan ternyata malah muncul pesan “‘telnet’ is not recognized as an internal or external command, operable program, or batch file.”. Wah… mau memperbaiki koneksi internet kok malah muncul masalah lain yang perlu diatasi sebelumnya.
Setidaknya kalau problem telnet tidak bisa digunakan atau tidak dikenali di command prompt Windows masih mudah solusinya.



Mengaktifkan fitur telnet melalui Control Panel

Pertama anda perlu membuka Control Panel. Cari Program and Features.

Selanjutnya di menu sebelah kiri klik “Turn Windows features on or off”.


Jendela Windows Features akan muncul, cari Telnet Client, beri centang dan klik OK untuk menghidupkan dukungan Telnet di Windows.


Silahkan tunggu proses pengAktifannya selesai >.<
gak lama kok, jadi seduh kopi aja dulu.

Cara Mengaktifkan Fitur Telnet Server-Client pada Windows

Untuk mengaktifkannya, pertama kita buka Control Panel. Masuk ke Programs


Setelah terbuka, pilih Turn Windows features on or off


Centang fitur Telnet Client dan Telnet Server. Klik OK untuk menyimpan setting'an


Tunggu beberapa saat


Jika berhasil akan Muncul Notif

"Windows Completed the requested Changes"

Kalo gak muncul Notif , langsung coba aja ke telnetnya, ya kalo berhasil konek , tandanya jozz :D

Mengaktifkan dukungan Telnet melalui command prompt

(CMD)

Ini malah lebih mudah lagi, panggil command prompt kemudian ketikan perintah pkgmgr /iu:”TelnetClient” dan tekan ENTER.




Done :p
Setelah mengaktifkan fitur Telnet maka Sobat sekarang sudah bisa menggunakannya dengan normal di command prompt.
Source and thanks to: uTekno
Sekian tutor and curcol dari nuenomaru.
Semoga bermanfaat ya, dan maaf bila ada kekurangan.

Nuenomaru just an illusion in Cyber World




Visit and follow :

FP         : TKJ Cyber Art
G+         TKJ Cyber Art
youtube : TKJ Cyber Art
BBM      : C0018D1A2


EmoticonEmoticon